Bintangplus.com,Minut-PelaksanaanMusyawarah Daerah (Musda) KNPI Minahasa Utara tercoreng.Pasalnya, ada oknum anggota DPD I KNPI Sulut yang pelaksanaan Musda tersebut diduga mematok mahar kepada kandidat yang akan bertarung dalam Musda tersebut.
Hal ini terungkap dalam rekaman berdurasi 35 menit 36 detik, yang didalam rekamannya terdengar jelas ada oknum anggota DPD I KNPI Sulut meminta uang kepada kandidat untuk dimuluskan dalam pelaksanaan Musda dan bisa menahkodai KNPI Minut periode 2018-2022.
Bahkan mereka sempat mencontohkan beberapa daerah yang calon ketuanya berani mengeluarkan uang sebesar 70 – 150 Juta. kata Intan Wenas (Hukum Tua Desa Watutumou III Minut).
Terkait pernyataannya ini Wenas mengaku siap mempertanggung jawabkan dan mempunyai cukup bukti jika persoalan ini nantinya akan berimplikasi hukum.
Ketua KNPI Minut Frengky Karamoy saat dikonfirmasi terkait adanya transaksional dalam pelaksanaan Musda KNPI Minut baru-baru ini dan terinformasi ada mahar yang disetorkan ke oknum anggota DPD 1 untuk memuluskan langkah menjadi ketua KNPI membantah hal tersebut. “Tidak ada yang seperti itu,” ungkap Karamoy.
Sumber Suarakawanua.com